Apakareba: Perpaduan musim hujan dan fenomena La Nina yang kini sedang melanda Indonesia, dapat memicu hujan lebat disertai petir dan angin kencang di seluruh wilayah. Beberapa bencana hidrometeorologi pun mulai terjadi di beberapa daerah akibat fenomena tersebut, di antaranya banjir, longsor, hingga angin puyuh.
Masyarakat diharap untuk lebih waspada dalam mengamati hal tersebut. Salah satunya dengan mengecek prakiraan cuaca di daerahnya masing-masing.
Khusus wilayah Sulawesi Selatan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mengunggah prakiraan cuaca pada Rabu, 23 Desember 2020 di akun Twitter BMKG Sulsel. Pagi hari ini, cuaca berpotensi hujan ringan, namun diprediksi hujan sedang di wilayah Masamba, Belopa, Palopo, Makale, dan Rantepao. Terkecuali di wilayah Watampone, Soppeng, dan Sinjai berpotensi berawan.
Kemudian, pada siang sampai sore hari, cuaca berpotensi hujan ringan di wilayah Sulsel. Terkecuali di wilayah Belopa, Makale, Rantepao, Sinjai, dan Bulukumba diprediksi hujan sedang hingga lebat
Pada malam hari, umumya berawan tetapi berpotensi hujan ringan di wilayah Barru, Pangkep, Maros, Makassar, Belopa, Palopo, Rantepao, Makale, Masamba, dan Malili.
Selanjutnya, dini hari diprediksi berawan di seluruh wilayah Sulsel, namun berpotensi hujan ringan di wilayah Belopa, Enrekang, Pinrang, Pare-Pare, Barru, Pangkep, Maros, Makassar, Gowa, Takalar, Bantaeng, Bulukumba, dan Selayar.
Suhu udara di wilayah Sulsel berkisar dari 19 sampai 31 derajat Celcius dengan kelembapan udara 70-100 persen. Angin berembus dari Barat Daya ke Barat laut dengan kecepatan 10-40 kilometer per jam.
BMKG Sulsel juga memberikan peringatan dini untuk wilayah Belopa, Makale, Rantepao, Sinjai, dan Bulukumba berpotensi hujan sedang hingga lebat yang diserati kilat/petir dan angin kencang. Selain itu, kondisi gelombang perairan pada hari ini mencapai 1,25-2,5 meter (moderate sea). Moderate sea ini terjadi di Selat Makassar bagian selatan, perairan Pare-Pare, perairan barat Kepulauan Selayar, perairan Sabalana, Teluk Bone bagian utara, Teluk Bone bagian selatan, perairan timur Kepulauan Selayar, Laut Flores bagian utara, perairan Pulau Bonerate-Kalotoa bagian utara, perairan Pulau Bonerate-Kalaotoa bagian selatan, dan Laut Flores bagian timur.
Selalu waspada dan siap siaga selama musim hujan ini ya! Bagi yang rumahnya berada di kemiringan lebih dari 30 derajat atau rawan longsor harus lebih hati-hati ketika hujan lebat. Kalian juga harus hindari berada di bawah pohon untuk mengantisipasi pohon yang mudah tumbang di saat hujan disertai angin kencang.
(SYI)