Apakareba: Ada kabar baik nih dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan bagi penyandang disabilitas. Pasalnya, sebanyak tujuh formasi telah disiapkan khusus untuk kaum disabilitas dari 349 formasi pada seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Sulsel pada 2021. Hal ini sesuai dengan regulasi kuota disabilitas, yakni dua persen dari jumlah formasi yang disetujui.
"Artinya untuk Pemprov Sulsel ada tujuh orang kuotanya. Nanti disesuaikan dengan formasi yang sesuai dan mereka inginkan," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Imran Jausi, di Makassar, Senin, 31 Mei 2021, seperti dilansir dari Antara.
Terdapat dua hal yang dipertimbangkan BKD Sulsel dalam memilih formasi untuk disabilitas. Pertama, memilih formasi yang tidak tunggal. Imran menjelaskan bahwa formasi untuk disabilitas ini tidak tunggal alias pada satu jabatan harus diisi tiga orang, sehingga satu di antaranya disiapkan untuk disabilitas. Kedua, BKD Sulsel akan mencari dan memilih pekerjaan yang tidak terlalu memberatkan fisik dalam pengerjaannya.
Baca juga: Pembangunan Stadion Mattoanging Makassar Telah Mendapatkan Restu dari Menpora
BKD Sulsel belum menentukan tujuh formasi yang disediakan untuk disabilitas sampai saat ini. "Belum, nanti kalau sudah dimulai tahapan pendaftaran kita mulai tentukan bahwa ini untuk disabilitas," tambah Imran.
Ia juga membenarkan terkait penundaan pendaftaran CPNS 2021 yang seharusnya dijadwalkan pada 31 Mei 2021. Penundaannya belum diketahui hingga kapan. Namun, menurutnya, penundaan ini tidak akan berlangsung lama. Sebab, pendaftaran serta proses seleksi CPNS tidaklah singkat.
(SYI)