Luwu: Puluhan siswa SDN 356 Papakaju, Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, terpaksa belajar di rumah salah satu guru sekolah mereka. Hal ini terjadi karena sekolah mereka disegel.
Kepala Sekolah SDN 356 Papakaju, Mulyana, mengatakan penyegelan terjadi akibat imbas pemilihan kepala desa (pilkades) yang terjadi beberapa bulan lalu. Warga yang kecewa dan mengakui memiliki tanah di lahan sekolah tersebut kemudian melakukan penyegelan.
“Kami berharap agar permasalahan yang ada terselesaikan dan sekolah segera dibuka kembali," ucap Mulyana, dilansir dari Media Indonesia, Selasa, 7 Juni 2022.
Baca: Bejat, Guru Honorer SD Cabuli Muridnya di Ruangan Sekolah
Penyegelan tersebut menyebabkan puluhan siswa berseragam putih-merah itu terpaksa belajar di rumah salah seorang guru beralaskan lantai. Salah seorang murid Ayu Fitri mengaku sudah dua bulan tidak masuk kelas.
“Kami rindu untuk kembali dapat belajar di sekolah,” kata Ayu.
Penyegelan dilakukan dalam jangka waktu yang cukup lama telah mengganggu proses belajar mengajar dan psikologis para siswa. Pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Luwu beserta unsur terkait telah melakukan berbagai upaya terhadap masalah ini, namun belum ada penyelesaian.
(UWA)