PALU: Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) memulai imunisasi Human Papiloma Virus (HPV) terhadap anak perempuan kelas lima sekolah dasar/sederajat. Vaksinasi ini guna mencegah penyakit kanker leher rahim atau serviks.
“Imunisasi HPV merupakan upaya pemerintah untuk menjaga masa depan anak-anak perempuan Indonesia agar selalu sehat dan terhindar dari kanker serviks,” kata Kepala Bidang Pengendalian Penyakit dan Kesehatan Lingkungan (P2PKL) Dinkes Kota Palu, Sitti Rachmah, dikutip dari Antaranews, Senin, 21 Agustus 2023.
Vaksin HPV diberikan sebanyak tiga kali kepada siswi perempuan. Dua vaksin pertama diberikan saat kelas lima sekolah dasar/sederajat, kemudian satu tahun berikutnya saat kelas enam. Pemberian vaksin HPV ini telah berjalan di bulan Agustus melalui kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) dengan target sebanyak 3.178 siswa perempuan kelas lima.
“Ini diberikan dua kali usia kelas lima, diulang lagi tahun depannya pada usia kelas enam pada siswa perempuan SD,” lanjutnya.
Sitti berharap program vaksinasi ini didukung penuh oleh masyarakat. Pasalnya, program vaksinasi ini gratis dan jika dilakukan secara mandiri biayanya cukup mahal.
“Dengan ini, diimbau seluruh orang tua di Kota Palu untuk turut bekerja sama dengan Program BIAS ini, memastikan seluruh anaknya mendapat vaksinasi lengkap, untuk tumbuh kembang generasi yang sehat dan kuat,” tuturnya.
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah memasukkan vaksin HVP sebagai vaksin wajib dalam program imunisasi nasional dengan target sasaran siswa kelas lima dan enam sekolah dasar/sederajat.
(SUR)