Drama terbaru milik Kang Ha Neul dan Ha Ji Won yang berjudul “Curtain Call” akan tayang pada akhir Oktober 2022. Drama tersebut mengisahkan tentang keterlibatan sekelompok orang dalam penipuan seorang pria yang diberikan misi khusus.
Dilansir dari Antara, Kamis, 20 Oktober 2022, “Curtain Call” menampilkan Kang Ha Neul, Ha Ji Won, Go Doo Shim, Sung Dong Il, Jung Ji So, Noh Sang Hyun, dan Kwon Sang.
Drama itu disutradarai oleh WooYoon Sang-ho yang dikenal lewat “River Where the Moon Rises”, “Kingmaker: The Change of Destiny”, “Saimdang”, dan “Memoir of Colors”.
Serial itu bercerita, demi mewujudkan keinginan terakhir seorang nenek asal Korea Utara di penghujung usianya, seorang aktor bernama Yoo Jae Hun (Kang Ha Neul) disewa untuk menipu. Ia berpura-pura menjadi sosok cucu yang tak terlalu dikenal, tetapi sangat dirindukan.
Tetapi, pria itu kesulitan untuk mempertahankan penyamarannya saat ia mulai jatuh cinta pada seorang perempuan menawan yang tak boleh mengetahui rahasianya.
Ja Geum Soon (Go Doo Shim) lahir di provinsi Hamgyeong di bagian utara Korea pada tahun 1930, terpisah dari suami dan anaknya saat melarikan diri dari perang. Ia pun mendirikan Nak-Won Inn di Korea Selatan dengan harapan bisa berjumpa lagi dengan keluarganya saat garis gencatan senjata antara dua Korea sudah menghilang.
Seusai 15 tahun di Korea Selatan, Geum Soon bertemu dengan seorang pria yang memahaminya dan memulai keluarga baru. Seiring dengan pertumbuhan ekonomi Korea Selatan, Nak-Won Inn berkembang di bawah manajemennya dan menjadi Paradise Hotel yang bergengsi.
Waktu berlalu dan Geum Soon mempunyai tiga anak di Korea Selatan yang bisa mewarisi bisnis hotel suatu saat nanti. Tetapi, ia mengetahui bahwa putranya yang sudah meninggalkan Korea Utara, juga mempunyai seorang putra. Geum Soon berharap bisa bertemu cucunya sebelum ia meninggal.
“Curtain Call” sendiri merupakan drama yang berisi 16 episode dan akan tayang setiap Senin dan Selasa, mulai 31 Oktober 2022 di Prime Video.
(SUR)