Bermain dengan 10 Pemain, PSM ditaklukan Borneo FC

Liga 1 (dok. PT LIB) Liga 1 (dok. PT LIB)
Jakarta : PSM Makassar harus mengakui keunggulan Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 yang digelar Jumat, 11 Februari. Skuat Juku Eja yang bermain dengan sepuluh pemain harus takluk dengan skor tipis 1-0.

Pada awal pertandingan, PSM yang menerapkan pressing ketat membuat Borneo kewalahan. PSM bahkan hampir mencetak gol andai tembakan keras Rizky Pratama tidak membentur tiang gawang.

Asik menyerang, PSM justru kebobolan pada menit ke-44. Bek tengah Borneo, Wildansyah berhasil menyambut tendangan bebas Kei Hirose. Skor 1-0 Bertahan hingga jeda.
 
Memasuki babak kedua, PSM mencoba meningkatkan intensitas serangan. Sejumlah peluang mampu didapat, namun buruknya penyelesaian akhir memubat PSM gagal mencetak gol.
 
Usaha PSM untuk mencari gol penyeimbang semakin sulit setelah bermain dengan 10 pemain. Abdul Rachman diusir wasit setelah menerima kartu kuning kedua usai melanggar keras Hirose.
 
Alhasil, skor 2-1 tetap bertahan hingga bubaran dan tambahan tiga angka belum membuat Borneo beranjak dari posisi enam klasemen sementara dengan 37 angka dari 24 laga. Sementara PSM terpaku di peringkat 10 dengan 28 angka dari 23 laga.

(UWA)

Berita Lainnya