Kabar Gembira! Pemerintah Subsidi Minyak Goreng Curah Rp14 Ribu per Liter

Dua pekerja menuangkan minyak goreng ke wadah milik warga saat giat pasar murah minyak goreng curah di kawasan Jalan Ujungpandang, Pontianak, Kalimantan Barat. Foto: Antara/Jessica Helena Wuysang/aww/pri Dua pekerja menuangkan minyak goreng ke wadah milik warga saat giat pasar murah minyak goreng curah di kawasan Jalan Ujungpandang, Pontianak, Kalimantan Barat. Foto: Antara/Jessica Helena Wuysang/aww/pri

Jakarta: Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyebut pemerintah akan menyubsidi minyak goreng curah dengan harga Rp14 ribu per liter. Subsidi diberikan sebagai bentuk pertimbangan menanggapi naiknya harga minyak goreng saat ini.

"Pemerintah memutuskan bahwa akan mensubsidi minyak kelapa sawit curah sebesar Rp14 ribu per liter. Subsidi akan diberikan berbasis kepada dana dari BPDP-KS (Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit)," jelas Airlangga, dilansir dari Antara, Selasa, 15 Maret 2022.

Menurutnya, keputusan ini diambil karena pemerintah mempertimbangkan situasi dan keadaan terkini terkait distribusi minyak goreng. Pemerintah juga menyadari adanya kenaikan harga minyak kelapa sawit.

"Pemerintah memperhatikan situasi penyaluran dan keadaan dari pada distribusi minyak goreng. Dan memperhatikan situasi dan kondisi global yang harganya naik termasuk minyak nabati dan di dalamnya termasuk minyak kelapa sawit," ujar dia.

Airlangga menambahkan, harga minyak goreng kemasan lain seperti kemasan sederhana dan premium dapat menyesuaikan dengan nilai keekonomian. Diharapkan, lanjut dia, minyak goreng akan tersedia di pasar modern dan pasar tradisional.

"Untuk itu bapak Kepala Polri (Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo) akan menjamin ketersediaan dan kelancaran pasokan," ucap dia.



(UWA)

Berita Lainnya